Wabup Musi Rawas dan FKUB Musi Rawas Tertarik Toleransi Kampung Sawah Kota Bekasi

Uritanet, – Wakil Bupati Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan, Suwarti bersama Anggota Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Musi Rawas studi banding ke Pemerintah Kota Bekasi dalam rangka menambah wawasan toleransi kerukunan umat beragama di salah satu kampung yang ada di Kota Bekasi. Dan kunjungan tersebut diterima langsung Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Bekasi, Cecep Suherlan di Ruang Command Centre, Gd. 10 lantai Kantor Wali Kota Bekasi (25/10).

Baca Juga :  Lurah Ragunan Nurcahya Resmikan Tata Ruang Lingkungan Sehat ‘Taman 11’

Wakil Bupati Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan, Suwarti menjelaskan bahwa,” Kehadirannya di Kota Bekasi dalam rangka silaturahmi sekaligus menambah wawasan tentang kegiatan FKUB terutama di luar Kabupaten Musi Rawas. Kami ingin melihat bagaimana suasana toleransi kerukunan umat beragama di Segitiga Emas Bekasi, dimana masyarakat nya memeluk agama yang berbeda namun warganya saling membantu dan zero konflik “.

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *