Harpelnas ke-19 Metland Bagikan Bibit Tumbuhan, Ajak Konsumen Tumbuh Bersama Paska Pandemi

Uritanet, – Peringatan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) ke-19, PT Metropolitan Land Tbk (Metland) melalui unit usaha komersial Metropolitan Mall Bekasi membagikan bibit tumbuhan kepada pengunjung sebagai simbol mengajak pengunjung untuk bertumbuh dan bangkit kembali bersama setelah pandemi covid-19 selama beberapa tahun terkhir. Sekaligus pula membagikan balon berbentuk hati kepada pengunjung mal anak-anak sebagai simbol pelayanan sepenuh hati demi kepuasan pengunjung.

“Terima kasih telah tetap bersama dan terus saling menjaga selama pandemi COVID-19. Layaknya bibit tumbuhan yang kami berikan, mari kita bersama-sama tumbuh kembali dan menjadi lebih kuat. Kami akan terus berinovasi dan memberikan layanan terbaik dengan sepenuh hati kami, demi mendapatkan senyum terbaik dari pelanggan kami. Selamat Hari Pelanggan Nasional 4 September 2022,” ujar Djaelani, Pimpinan Unit Metropolitan Mall Bekasi.

Baca Juga :  Jelang Pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut, Menko PMK Tinjau Kesiapan Arena PON Sumut

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *