Polsek Pasar Minggu Gelar “Halo Polisi” Tampung Keluhan Warga Kelurahan Jati Padang

Uritanet, Jakarta –

Jaga dan optimalkan stabilitas keamanan lingkungan binaan, Polsek Pasar Minggu menggelar pertemuan dengan warga binaan. Pertemuan yang dibungkus dengan istilah “Halo Polisi Polda Metro Jaya”, bertujuan menampung berbagai keluhan warga.

Halo Polisi yang dilaksanakan diwilayah Kelurahan Jati Padang, Jl. Jati Padang Utara Rt 07/07, Kelurahan Jati Padang, Kecamatan Pasar Minggu (28/07). Turut dihadiri Wakil Camat beserta jajaran, Lurah serta Ketua RW 07 dan elemen kemasyarakatan lainnya.

Baca Juga :  Menko PM Muhaimin Iskandar Dorong Generasi Muda Aktif Berorganisasi untuk Masa Depan Bangsa

Halo Polisi yang merupakan program strategis Kapolda tersebut digelar untuk mengajak warga untuk selalu menjaga keamanan lingkungan dan saling memberikan Informasi berkaitan dengan Kamtibmas. Hal lainnya adalah upaya menghidupkan kembali Pam Swakarsa lingkungan atau Pos Kamling, untuk mencegah gangguan Kamtibmas.

Optimalkan kegiatan, pihak kepolisian dikesempatan itu juga menginformasikan nomor nomor penting kepada warga diantaranya nomor layanan Polisi 110, serta nomor kontak Kapolres dan Kapolsek.

Baca Juga :  Dr. Togar Situmorang, S.H, MH MAP, CMed, CLA. : Himbau Masyarakat Lebih Melihat Sosok Caleg yang Benar-benar Mau Berjuang

Pemberian nomor tersebut sebagai langkah efektif mendukung pelayanan Polri yang cepat.

)**git

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *