Tanam 1.000 Terumbu Karang di Teluk Lewoleba, Sambut 77 Tahun Bhayangkara

Uritanet, Lembata –

Kegiatan penanaman 1000 terumbu karang digelar Polres Lembata bersama relawan Taman Daun Lembata serta masyarakat Desa Waijarang, dalam rangka perayaan HUT Bhayangkara ke-77 dilaksanakan di Teluk Lewoleba, tepatnya di lepas pantai Desa Waijarang, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata (30/06).

Kapolres Lembata AKBP Dr. Josephien Vivick Tjangkung, S.Sos., M.I.Kom. menyatakan, penanaman substrat terumbu karang ini merupakan salah satu langkah revitalisasi ekosistem bawah laut yang rusak akibat aktivitas penangkapan ikan yang tidak ramah lingkungan, seperti dengan pengeboman ikan.

Baca Juga :  Kemendikbudristek Menggelar Tur Virtual Pameran Tetap Koleksi GNI

“Kami undang semua pihak untuk lakukan penanaman  terumbu  karang supaya jadi tempat berkembangbiak ikan,” jelas AKBP Dr. Josephien Vivick Tjangkung, S.Sos., M.I.Kom dalam keterangannya.

Sementara koordinator relawan Taman Daun John Batafor menjelaskan pihaknya tengah menyiapkan substrat untuk penanaman terumbu karang menyambut HUT Ke-77 Bhayangkara di wilayah Polres Lembata.

John Batafor pun menambahkan penanaman terumbu karang juga diisi dengan sosialisasi dan kampanye tentang manfaat terumbu karang dan pentingnya menjaga ekosistem bawah laut.

Baca Juga :  Hebat … Muhammad Hakim Perkenalkan Keem Skincare Tepat di Usianya  17 Tahun

Tak hanya penanaman terumbu karang, Kepolisian Resor (Polres) Lembata juga melombakan foto spot lokasi- lokasi ekowisata di desa-desa yang ada di daerah Lembata.

)**git/tjoek

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *