Menko PMK : PT ASDP Jadi Tulang Punggung, Perkuat Perairan Internal, Wujudkan Cita-cita Poros Maritim Dunia

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyatakan, untuk menuju negara poros maritim dunia maka langkah terpenting yang harus dilakukan adalah membangun kekuatan perairan internal.

Muhadjir menerangkan, untuk membangun kekuatan perairan internal harus memperkuat konektivitas antar pulau, mobilisasi penduduk, arus distribusi barang antar pulau yang harus bisa dijangkau sampai ke wilayah terdepan, teluar, tertinggal (3T).

“Lingkungan laut internal kita harus diperkuat, mobilitas antar pulau harus kita bangun sebaik-baiknya, karena tidak mungkin kondisi sekarang ini tanpa memperkuat hubungan antar pulau, mobilisasi penduduk antar daerah, mobilisasi arus barang antar daerah,” jelasnya saat menghadiri Rapat Kerja Pimpinan PT ASDP Indonesia Ferry, secara daring (24/01).

Baca Juga :  Reno Iskandarsyah SH Calon Anggota DPR RI Dapil Jakarta Timur : Inginkan Masyarakat Melek Hukum dan Edukasi Hak Hak Konsumen 

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *