Hari Bakti Rimbawan ke-41, Tanam Serentak Seluruh Indonesia : Sekjen LHK Tanam Durian di Jombang

Uritanet, Jakarta –

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) kembali melaksanakan kegiatan penanaman serentak di seluruh Indonesia (7/3). Kegiatan ini merupakan acara keempat dalam keseluruhan rangkaian penanaman serentak di awal musim penghujan sekaligus diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Bakti Rimbawan Tahun 2024 yang ke-41.

Penanaman serentak ini sebagai bagian dari upaya mitigasi perubahan iklim, pemulihan kualitas lingkungan hidup, dan percepatan Rehabilitasi Hutan dan Lahan, serta upaya untuk memperbaiki kualitas lingkungan dengan memperbanyak tegakan pohon/tanaman juga meningkatkan wawasan dan pemahaman masyarakat umum atas pelaksanaan program pembangunan lingkungan hidup dan kehutanan khususnya kegiatan penanaman pohon.

Baca Juga :  Minta DPR RI Dengarkan Lebih Banyak Suara Rakyat, Konstitusi Dikebiri

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *