Menko AHY dan Wamen BUMN Tinjau Stasiun Pasar Senen, KAI Daop 1 Jakarta Catat 722 Ribu Tiket Terjual

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), meninjau langsung arus mudik di Stasiun Pasar Senen

Uritanet – Jakarta, 28 Maret 2025, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), meninjau langsung arus mudik di Stasiun Pasar Senen pada Jumat (28/3/2025). Didampingi oleh Wakil Menteri BUMN Kartiko Wirjoatmodjo, Direktur Jenderal Perkeretaapian Risal Wasal, Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo, serta jajaran eksekutif lainnya, AHY memastikan kesiapan PT Kereta Api Indonesia (Persero) dalam melayani masyarakat selama masa angkutan Lebaran 1446 H/2025.

Dalam kunjungannya, AHY memberikan apresiasi atas upaya PT KAI dalam meningkatkan pelayanan dan infrastruktur demi kenyamanan para pemudik.

“Apresiasi kami kepada PT KAI yang terus berupaya meningkatkan pelayanannya. Harapan kami, masyarakat dapat terlayani dengan baik, aman, nyaman, dan menyenangkan saat mudik ke kampung halaman,” ujar AHY.

722 Ribu Lebih Tiket Telah Terjual

PT KAI Daerah Operasi 1 (Daop 1) Jakarta mencatat peningkatan signifikan dalam volume penumpang yang berangkat maupun tiba di berbagai stasiun dalam wilayah operasinya. Hingga H-3 Lebaran atau tepatnya pada 28 Maret 2025, jumlah tiket yang telah terjual mencapai 722.720 kursi dari total 1.035.702 tempat duduk yang disediakan untuk angkutan Lebaran tahun ini.

“Saat ini, sudah 70 persen dari total kapasitas tiket yang terjual untuk Daop 1 Jakarta,” ungkap Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko.

Ia juga menjelaskan bahwa angka tersebut mencakup 1.858 perjalanan kereta api, termasuk kereta tambahan yang dioperasikan guna mengakomodasi lonjakan penumpang selama musim mudik.

Baca Juga :  Menko PMK Tekankan Pentingnya Pencegahan Bencana dalam Kebijakan Daerah

Tujuan Favorit Pemudik

Pada keberangkatan Jumat (28/3/2025) saja, tercatat 48.394 tiket telah terjual dengan 87 perjalanan kereta api yang berangkat dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

Adapun sejumlah kota tujuan favorit para pemudik meliputi Surabaya, Yogyakarta, Kutoarjo, Semarang, dan Cirebon. Kota-kota ini menjadi destinasi utama yang paling banyak dipilih oleh penumpang selama periode angkutan Lebaran.

Menko Bidang Infrastuktur Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) sedang berbincang dengan salah satu pemudik yang menggunakan kereta api

Baca Juga :  Pertamina Peduli: Bantu Korban Banjir Karawang dengan Bantuan Logistik

KAI Daop 1 Jakarta Siap Berikan Layanan Terbaik

Sebagai bagian dari komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, KAI Daop 1 Jakarta terus memantau pergerakan penumpang dan memastikan kelancaran perjalanan selama arus mudik dan arus balik Lebaran.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal dan ketersediaan tiket, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI 121 / (021) 121, WhatsApp 0811-1211-1121, email cs@kai.id, atau melalui media sosial resmi KAI.

Dengan meningkatnya antusiasme masyarakat dalam menggunakan transportasi kereta api, PT KAI terus berupaya menghadirkan perjalanan yang aman, nyaman, dan lancar bagi seluruh pelanggan selama musim mudik Lebaran 2025.

**Benksu

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *