Menpora Dito Ariotedjo Dukung Talent Scouting dan Regenerasi di Kejuaraan Bulutangkis SAPMA PORA Open 2024

Uritanet, Bekasi –

Pemerintah saat ini sedang benar-benar mencari bibit-bibit atlet bulutangkis yang nantinya bisa menjadi penyumbang medali emas olimpiade. Oleh karenanya, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, mendukung proses talent scouting dan regenerasi cabang olahraga bulutangkis. Sekaligus berharap bulutangkis akan terus konsisten menyumbangkan medali emas di olimpiade untuk Indonesia. Demikian dukungan dan harapan itu disampaikan usai menutup Kejuaraan Bulutangkis Satuan Pelajar Siswa dan Mahasiswa (SAPMA) PORA Open 2024 di Gelanggang Olahraga (GOR) PPA Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat (24/11).

Selanjutnya, Pemerintah tengah mempersiapkan pengembangan prasarana dan sarana bulutangkis untuk proses regenerasi di masa depan yang lebih baik.

“Insha Allah ini kita akan lebih memajukan lagi bulutangkisnya, Pelatnas Cipayung juga sedang kita renovasi total agar lebih baik dan ini menjadi kesempatan bulutangkis semakin terbuka,” papar Menpora Dito Ariotedjo.

“Jadi harus serius, fokus mencari prestasi. Saya yakin masa depan atlet bulutangkis akan lebih terjamin dan lebih sejahtera karena kita sedang memperbaiki dan memaksimalkan persiapan-persiapan atlet-atlet bulutangkis untuk regenerasi,” ujar Menpora.

Menpora Dito menginginkan pelaksanaan kejuaraan inisiasi SAPMA Pemuda Pancasila ini menjadi contoh program organisasi kepemudaan lainnya.

“Saya apresiasi SAPMA PP karena sebagai organisasi kepemudaan akhirnya bisa membuat program selain Rakernas dan Munas. Ini harus dicontoh OKP-OKP lainnya,” kata Menpora Dito Ariotedjo.

Sementara Wakil Ketua MPR RI, Abcandra Muhammad Akbar Supratman turut menyampaikan komitmennya untuk terus mendukung perkembangan olahraga dan kepemudaan. Dirinya juga berharap kolaborasi pemerintah, organisasi kepemudaan dan atlet dapat terus berjalan dengan baik.

“Semoga melalui kejuaraan yang difasilitasi oleh Kemenpora dan Mas Menpora ini menjadi semangat bersama dan bulutangkis bisa lebih baik lagi,” ungkap Akbar yang juga sebagai Wakil Ketum SAPMA PP ini.

“Harapan saya kedepan kolaborasi antara pemuda dan para atlet tetap berjalan. Saya di pimpinan MPR RI insha Allah juga memiliki komitmen yang sama semoga kegiatan seperti ini tidak hanya dilaksanakan setahun sekali tapi yang jelas di MPR RI kami juga siap memfasilitasi pemuda dan olahraga,” harap Abcandra Muhammad Akbar Supratman.

Event yang dihelat SAPMA Pemuda Pancasila ini berlangsung pada 21-24 November 2024. Bekerjasama dengan Kementerian Pemuda Dan Olahraga (Kemenpora), serta PBSI Jawa Barat. Diikuti 327 peserta dengan 17 nomor pertandingan dengan skala nasional dari berbagai daerah.

“Tujuan dari kegiatan ini sesuai arahan Mas Menpora yakni mengembangan potensi kepemudaan melalui organisasi kepemudaan yang bekerjasama dengan para atlet, kita harap dari kejuaraan ini akan lahir atlet-atlet berprestasi membawa nama harum bangsa ke level internasional,” tambah Ketua Umum SAPMA PP Aulia Arif.

“SAPMA PP kedepan akan melakukan kegiatan-kegiatan event olahraga lainnya dan akan terus bekerjasama dengan Kemenpora dan pengurus cabang olahraga lainnya,” imbuh Aulia.

Kejuaraan ini menghadirkan berbagai kategori pertandingan, termasuk ganda dan tunggal putra-putri dari kelompok anak-anak, pelajar hingga mahasiswa dengan memperebutkan total hadiah Rp 200 juta.

Sebelum menutup, Menpora Dito Ariotedjo berharap kedepan SAPMA PP lebih dapat memajukan generasi mudanya dengan pengembangan program baik olahraga, pelatihan perekonomian dan pelatihan wirausaha dan kepemimpinan.

“Kita ingin kedepannya SAPMA PP baik pusat, kab/kota hingga ranting bisa diisi kegiatan-kegiatan yang serupa. Hari ini dimulai dengan program bertajuk SAPMA PORA badminton dan cabor futsal. Semoga kedepan SAPMA PORA akan dilengkapi juga selain olahraga mungkin bisa dikembangkan lagi, pelatihan-pelatihan ekonomi, kepemimpinan lainnya agar berjalan seiringan. Jadi, SAPMA PP benar-benar begerak dari pusat hingga kab/kota untuk memajukan generasi mudanya,” urainya.

Selamat untuk para pemenang semoga kedepan bisa menjadi atlet-atlet nasional. Dengan ini saya resmi menutup SAPMA PORA Open 2024, terima kasih dan selamat, pungkas Menpora Dito pada kejuaraan yang masuk agenda resmi PBSI Jawa Barat ini.

)**Tjoek

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *