Presiden Jokowi Sudah Berkantor di IKN, Bertemu Jajaran OIKN dan Menteri Perhubungan di Istana Garuda

Kedua, Presiden juga meminta agar investasi di IKN dikelola dengan cepat dan efisien. Presiden mengingatkan pentingnya kelengkapan perjanjian kerja sama (PKS) sebelum melakukan _groundbreaking_ selanjutnya.

“Sehingga sekarang kalau dengan PKS mereka sudah mulai membayar kontribusi itu dan kita masukkan dalam rekening sementara yang tidak akan dipakai oleh OIKN. Belum boleh dipakai,” ucap Basuki.

Seperti diketahui Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang juga Plt. Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono beserta para jajaran OIKN di Istana Garuda, Kawasan IKN, 29 Juli 2024. Pertemuan tersebut merupakan kunjungan menteri yang pertama kali diterima oleh Presiden di kantor baru tersebut.

Baca Juga :  Presiden RI Joko Widodo Lantik Jenderal TNI Andika Perkasa Sebagai Panglima TNI  

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *