Denny Frust Tour Album “It’s Alright” … Menembus “Beijing and Shanghai’ Cina … Thx u Brother 

Uritanet, Jakarta –

Akhir medio Mei lalu, Prince of SKA ‘Denny Frust’ merilis album ke-4 bertajuk It’s Alright, dan sudah menjadi tradisi dilanjutkan Tour Album, mulai dari kota kota di Indonesia, sampai kota kota di negara negara Asia Tenggara bahkan sampai ke Taiwan.

Dan untuk Tour Album It’s Alright ini, setelah Denny Frust melakukan tour di wilayah Indonesia Tengah, dan Timur, Denny Frust berkesempatan ke China, yang akhirnya mendapatkan show di 2 kota di Beijing (21 Juni), dan Shanghai (22 Juni).

Selain di 23 Juni, Denny Frust sekaligus di undang untuk tampil secara Acoustic di sebuah Taco Bar di Shanghai yang dimiliki oleh warga negara Amerika.

Paska pertunjukan musik, Denny Frust pun mendapat kehormatan rekaman video Live Acoustic, dengan TMS Live Shanghai. Dimana video tersebut direkam di depan bangunan yang merupakan salah satu ikon music tertua di Shanghai, yakni YUYINTANG Live House.

Dan sayangnya, tempat itu ditutup selamanya oleh pemerintah setempat, tepat 2 hari usai Denny Frust melakukan rekam video.

Pengalaman unik lainnya yang didapat oleh Denny Frust dan team, selama di China yakni audiens yang hadir dalam show di masing masing kota, datang tidak hanya dari negara China sendiri, tapi juga banyak warga negara lain seperti Eropa dan Amerika.

Dan yang pasti, di China regulasi terkait konser musik cukup ketat. Selain proses dokumen, Denny Frust dan Team juga harus melampirkan daftar lagu yang akan dibawakan, beserta lirik lengkap. Otoritas setempat akan mengkoreksi terlebih dahulu. Apabila ada lagu yang mengandung tema Pemberontakan, Perlawanan terhadap penguasa, maka lagu tersebut tidak boleh dibawakan, dan harus diganti dengan lagu lain yang “aman”. Namun demikian semua jadwal tetap berjalan lancar, dan menyenangkan.

Inilah catatan perjalanan Denny Frust, penyanyi Solo, yang tinggal di Matraman, Jakarta, yang besar di lingkungan skena SKA, Reggae, and Soul. Denny Frust The Indonesian Prince Of SKA ditasbihkan saat di konser Johnny Osbourne (Jamaican Godfather) di Singapore 2017 silam.

Perjalanan Denny Frust hingga kini sudah menembus pasar di luar Asia Tenggara, dan dengan album baru “It’s Alright”… semakin menapakkan kakinya di musik penuh rasa ini … thanks u very much … Brother…

)***Nawasanga

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *