TIKI Gelar Khitanan Massal untuk Anak Karyawan di Jakarta

Berbagai penelitian menunjukkan bahwa sunat dapat menjadi salah satu cara untuk mencegah dan mengurangi risiko kanker penis pada pria. Salah satu penyebab kanker penis adalah infeksi virus akibat higienitas penis yang buruk. Sunat bertujuan untuk menjaga kebersihan penis dari penumpukan sel kulit mati, bakteri, dan minyak.

“Kini teknologi sunat sudah semakin canggih sehingga orang tua tidak perlu khawatir akan kondisi anak pasca tindakan. Dulu kita mengenal metode klamp sebagai metode yang inovatif dan paling diminati karena tanpa jahitan dan perban. Pendarahan pun sangat minimal. Kini, kita mengenal metode stapler dan fine sealer yang lebih canggih karena prosesnya lebih cepat, tanpa jahitan dan perban, tidak sakit dan hasil sunatnya pun estetik. Bahkan untuk metode fine sealer, tidak perlu memasang alat pasca sunat, apalagi lepas alat dan perban, sehingga tidak wajib untuk kontrol kembali pasca tindakan. Namun tentunya dianjurkan untuk tetap melakukan kontrol untuk memastikan kondisi kesehatan pasca tindakan,” jelas dr. Iman, Direktur Pelayanan Klinik Pratama Sunat 123.

“Klinik Pratama Sunat 123 adalah pusat sunat modern dengan tim dokter umum dan dokter bedah berpengalaman. Kami mengusung konsep Klinik One Stop Service Sunat Modern yang memberikan pelayanan sunat yang cepat dan menyenangkan untuk para pasien, baik bayi, anak, hingga orang dewasa,” tutup dr. Iman.

Baca Juga :  Peringati HKAN 2024, Aksi Iklim lewat Tanam Pohon di Tahura Sultan Syarif Hasyim, Riau : Belantara Foundation Ajak Mitra Sektor Swasta Jepang Vanfu Berpartisipasi

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *