Bahjah Pusat Cirebon Bergabung Kemitraan JNE Kembangkan Potensi Santri dan Warga Sekitar LDP Al – Bahjah 

Uritanet, Cirebon –

Perkembangan jual beli online berkembang dengan cepat, saat ini masyarakat dari kota besar bahkan hingga pedesaan telah memiliki kemudahan akses untuk mendapatkan beragam informasi hingga melakukan transaksi jual beli dengan mudah. Hal ini mendorong masyarakat berlomba – lomba menggali potensi dan peluang usaha di era digital saat ini, termasuk tokoh pengasuh Lembaga Pengembangan Dakwah (LPD) Al – Bahjah Buya Yahya yang sebelumnya memiliki banyak unit usaha di bidang tour & travel, kuliner, kesehatan, hingga pengembangan industri kreatif.

Melihat peluang tersebut LPD Al – Bahjah bergabung sebagai mitra JNE dan meresmikan sales counter JNE Al – Bahjah Pusat Cirebon , pada (12/12) atau Jumadil Awal 1445 H), yang berlokasi di  Jl. Pangeran Cakrabuana No.179, Cirebon.

Diresmikan secara langsung oleh Buya Yahya Pengasuh LPD Al – Bahjah, Dra. Hj. Eti Herawati., M.AP , Walikota Cirebon, dan M. Feriadi Soeprapto, Presiden Direktur JNE didampingi oleh Hasmeliyani, National Sales Division Head, Murah Lestari Head, Head of Regional Jawa Barat dan Firman Ramadhan, Cirebon Branch Head.

M. Feriadi Soeprapto menyebutkan bahwa saat ini lebih dari 8.000 titik layanan, gudang dan kantor JNE tersebar di 37 provinsi se Indonesia.

“Selain kekuatan infrastruktur  kami juga didukung 50.000 lebih man power, ” ujar pria yang empat kali meraih penghargaan Indonesia Best CEO Award 2023 dari The Iconomics Research.

Lebih lanjut Feri menyampaikan bahwa JNE hadir lebih dari 33 Tahun dengan memiliki nilai – nilai perusahaan yaitu “Berbagi, Memberi dan Menyantuni”, merasa sangat terbuka dan merasa bangga dengan terlaksananya kerjasama kemitraan dengan LPD Al – Bahjah dan Buya Yahya yang memiliki nilai – nilai yang sama dalam membangun usaha untuk kepentingan umat.

Firman Ramadhan, Cirebon Branch Head menyampaikan bahwa dengan penambahan titik layanan JNE Al – Bahjah Pusat Cirebon menambah jangkauan layanan di Cirebon sehingga menjadi 430 titik layanan di area Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan. Selain itu juga dengan berbagai program yang dijalankan LPD Al – Bahjah di berbagai sektor usahanya dapat menjadi potensi pengiriman untuk titik layanan ini.

“Senang sekali dapat hadir dan menjadi bagian pengembangan potensi usaha yang dilakukan LPD Al – Bahjah dengan kemitraan bersama JNE, mudah – mudahan dengan adanya titik layanan ini dapat mempermudah para santri Al – Bahjah yang tergabung dalam program Pejuang Al – Bahjah yang fokus dalam pengembangan potensi di berbagai sektor, termasuk menciptakan produk, usaha kuliner, penjualan buku dan lainnya mendapatkan manfaat dengan dibukanya titik layanan ini”.

Buya Yahya sebagai Pengasuh LPD Al – Bahjah yang turut hadir dalam peresmian ikut mendoakan kelancaran, keberkahan dan kesuksesan untuk JNE dan JNE Al-Bahjah Pusat, “Harapannya semoga kegiatan pada hari ini membawa keberkahan yang di ridhoi Allah SWT dan diresmikannya JNE Al – Bahjah Pusat Cirebon dan kita semua dapat terus memberikan manfaat bagi para santri, pengurus, serta masyarakat luas”.

Dalam kesempatan ini JNE juga memberikan infak makan anak santri yang diberikan secara langsung oleh Presiden Direktur JNE, M Feriadi kepada Ketua Umum Yayasan Al – Bahjah, Ust. Bambang Siswanto. Hal ini selaras dengan nilai-nilai yang ditanamkan oleh pendiri JNE, Bapak Alm. Soeprapto Soeparno yaitu memberi, berbagi dan menyantuni.

)***benksu/ tjoek

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *