Mindstores Hadirkan Fitur Headless Commerce, Raih Pelanggan dan Tingkatkan Penjualan

Di era digital yang dinamis, muncul terus-menerus antarmuka baru seperti wearable device, e-kiosk, dan saluran IoT lainnya yang terintegrasi dengan saluran penjualan.

Headless Commerce Platform dari Mindstores dirancang untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Selain itu, pemilik bisnis tidak perlu mengubah atau mengedit coding pada bagian back-end yang memakan waktu lebih lama.

“Lebih lanjut, kustomisasi desain antarmuka yang mudah ini juga dapat memperkuat brand,” ujarnya.

Baca Juga :  FFWI XIII 2023 : Dihadiri Erlangga Hartarto, Film Qodrat dan Star Syndrome Bikin Kejutan, Lifetime Achievement Untuk Widyawati dan FX Mulyadi

Teknologi Headless Commerce Platform menjadi inovasi baru bagi pengalaman berbelanja pelanggan dengan tampilan yang menarik dari modifikasi pemilik bisnis. Tidak hanya dari segi tampilan, namun juga proses belanja dari memilih produk hingga check out serta informasi yang terkait dengan produk yang dapat membantu pemahaman pelanggan.

Kebermanfaatan fitur teknologi ini memungkinkan bisnis untuk menarik pelanggan lebih banyak dan meningkatkan penjualan bisnis. Seperti yang diketahui, Mindstores menyediakan platform commerce B2B dan B2B2C dengan teknologi mutakhir dan telah menjalin kemitraan dengan berbagai perusahaan terkemuka di Indonesia maupun Asia diantaranya Alfamart.

Headless Commerce Platform dari Mindstores juga didukung oleh teknologi AI yang diterapkan dalam analisa transaksi (transaction analysis) dan profil produk (product profiling). Teknologi AI ini dapat memberikan akses kepada ekosistem platform bisnis digital dengan berbagai solusi commerce untuk mengoptimalkan peluang ekonomi yang lebih luas.

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *