Kisah Kenaikan Isa Al-Masih, Suatu Peristiwa Suci Bagi Umat Kristiani

Uritanet, Jakarta –

Umat Kristiani di seluruh dunia merayakan kenaikan Isa Almasih (18/5). Kisah Kenaikan Isa Almasih adalah peristiwa naiknya Yesus ke surga setelah 40 hari kebangkitan-Nya atau Hari Paskah. Yesus bangkit tiga hari setelah wafat-Nya. Yesus yang wafat disalib dikenang oleh umat Kristiani dalam ibadah Jumat Agung.

Di hari kenaikan-Nya,Yesus membawa para murid ke luar kota Yerusalem hingga dekat Betania. Dikisahkan Lukas 24:50-51, Yesus naik ke surga.

“Lalu Yesus membawa mereka ke luar kota sampai dekat Betania. Di situ Ia mengangkat tangan-Nya dan memberkati mereka. Dan ketika Ia sedang memberkati mereka,Ia berpisah dari mereka dan terangkat ke surga.”

Mengutip laman Britannica, makna kenaikan Yesus bagi umat Kristiani berasal dari keyakinan mereka akan pemuliaan dan peninggian Yesus setelah kematian dan kebangkitan-Nya dan kembalinya Dia kepada Allah Bapa.

Baca Juga :  Taruna Merah Putih Memberikan Bantuan 75 Paket Sembako ke Warga

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *