Puncak HUT ke-58, Ketua Dharma Pertiwi: Tetap Konsisten Meningkatkan Kepedulian Sosial dan Pendidikan

“Dharma Pertiwi tetap konsisten dalam meningkatkan kepedulian sosial, pendidikan dan kesejahteraan keluarga TNI,”ujarnya.

Ny. Hetty Andika Perkasa juga mengatakan hal paling utama yang harus dilakukan saat ini bersyukur kepada Tuhan yang maha Kuasa, karena masih diberi kesempatan untuk evaluasi dan instropeksi diri.

Menurutnya sukses Dharma Pertiwi tidak terlepas dari bimbingan dan dukungan baik moril maupun materiil dari pembina utama,mpembina unsur dan pembina di semua tingkat kepengurusan.

Baca Juga :  Festival Harmoni Budaya Nusantara 2024 Resmi Ditutup, Kemenko PMK: IKN Akan Semakin Kuat dengan Kekayaan Budaya

Istri Panglima TNI ini mengajak kepada seluruh anggota memperkuat dan mendorong peran serta Dharma Pertiwi untuk mewujudkan keluarga yang sehat produktif, inovatif dalam mendukung pemulihan ekonomi nasional.

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *