Kadispenau Kunjungi Putra Pahlawan Nasional Marsda TNI Anumerta Halim Perdanakusuma

Kadispenau juga menyampaikan kepada Marsdya TNI Purn Ian Santoso bahwa TNI AU telah bekerjasama dengan Temata Studios untuk pembuatan film yang berjudul “Kadet 1947”,dimana Marsda TNI Anumerta Halim Perdanakusuma menjadi salah satu tokoh dalam film Kadet 1947.

Menanggapi Kadispenau,Marsdya TNI Purn Ian Santoso menyampaikan sangat mengapresiasi pembuatan film Kadet 1947 yang dilakukan oleh TNI AU dan Temata Studio. “ Saya setuju, bangga dan berterimakasih,tokoh ayah saya Halim Perdanakusuma diceritakan di dalam film Kadet 1947. Banyak masyarakat yang mungkin kurang mengenal sosok Halim Perdanakusuma. Ada juga yang perlu diketahui bahwa,ketika Perang Dunia II berakhir,ayah saya Halim Perdanakusuma masih berada di Inggris karena saat itu ia menjadi bagian dari Angkatan Udara Inggris. Dia ingin segera kembali ke Indonesia untuk membantu berjuang mempertahankan kemerdekaan Indonesia,ujarnya.

Baca Juga :  Program BKKBN “Percepatan Penurunan Stunting” Ditargetkan 2024 Capai 14 Persen “Langkah Besar Indonesia Emas 2045”

Share Article :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *