Uritanet – Yogyakarta — Menyambut bulan suci Ramadan dan musim mudik Lebaran 2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta meluncurkan promo spesial bertajuk “Ramadan Festive”. Promo ini menawarkan potongan harga tiket menarik, mulai dari Rp100.000 untuk kelas ekonomi, Rp200.000 untuk kelas bisnis, dan Rp300.000 untuk kelas eksekutif melalui program Flash Sale.
Promo Reguler dan Flash Sale
Manager Humas Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih, menjelaskan bahwa program ini bertujuan mempermudah masyarakat dalam merencanakan perjalanan mudik dan arus balik dengan harga lebih terjangkau.
“Kami memahami mayoritas pelanggan lebih fokus pada perjalanan mudik dari Jakarta ke arah timur. Oleh karena itu, promo ini kami hadirkan agar perjalanan balik ke Jakarta pun lebih ekonomis dan nyaman,” ujar Feni pada Kamis (13/3).
Promo Ramadan Festive dibagi menjadi dua jenis:
Promo Reguler: Diskon hingga 20% dari harga normal untuk pemesanan pada 18-19 Maret 2025. Berlaku untuk keberangkatan mulai 21 Maret hingga 11 April 2025.
Flash Sale: Tiket super murah tersedia hanya pada 18 Maret 2025 pukul 12.00-13.00 WIB melalui aplikasi Access by KAI. Kuota terbatas sebanyak 2.000 tiket, dengan tarif spesial:
Kelas Eksekutif: Rp300.000
Kelas Bisnis: Rp200.000
Kelas Ekonomi: Rp100.000
Daftar Kereta Api dengan Promo Reguler
KAI Daop 6 Yogyakarta menyediakan puluhan kereta api keberangkatan awal yang masuk dalam daftar promo reguler, di antaranya:
KA Argo Lawu (Solo Balapan – Gambir)
KA Taksaka (Yogyakarta – Gambir)
KA Manahan (Solo Balapan – Gambir)
KA Senja Utama Solo (Solo Balapan – Pasar Senen)
KA Sancaka (Yogyakarta – Surabaya Gubeng)
KA Joglosemarkerto (Solo Balapan – Semarang – Purwokerto – Cilacap)
Feni menambahkan bahwa pelanggan juga bisa mengecek langsung kereta lain yang melintasi wilayah Daop 6 dan mendapatkan tarif promo melalui aplikasi Access by KAI.
Cepat, Kuota Terbatas!
KAI Daop 6 mengimbau masyarakat agar segera merencanakan perjalanan dan memanfaatkan momen promo ini, terutama pada Flash Sale yang hanya berlangsung satu jam.
“Kuota Flash Sale sangat terbatas dan diperkirakan akan habis dalam hitungan menit. Pastikan pelanggan memesan tiket tepat waktu agar tidak kehabisan,” ujar Feni.
Pemesanan tiket promo ini bisa dilakukan melalui aplikasi Access by KAI, situs resmi kai.id, atau berbagai mitra resmi lainnya.
Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan dapat menghubungi Contact Center KAI 121 melalui telepon 121/(021) 121, WhatsApp 0811-1211-1121, email cs@kai.id, atau media sosial resmi @KAI121.
“Semoga promo spesial Ramadan Festive ini bisa membuat perjalanan pelanggan lebih hemat, nyaman, dan menyenangkan bersama KAI,” tutup Feni.
**Benksu